UNS Sediakan 2.360 Kursi via SBMPTN yang di umumkan tgl 16 Juli

Kuota Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dari jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) sebanyak 2.360 kursi mahasiswa baru. Jumlah tersebut termasuk tambahan 200 kursi kosong dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang tak terisi karena mahasiswa baru yang diterima tak daftar ulang.

“Yang tidak terpenuhi dari jalur sebelumnya (SNMPTN) kita tambahkan ke kuota SBMPTN. Kemarin tidak terpenuhi karena tidak seluruhnya daftar ulang, ada sekitar 200 (kursi) kosong,” kata Ketua Panitia Lokal (Panlok) 44 Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UNS, Sutarno.

Pembantu Rektor I UNS tersebut mengatakan, secara rinci jumlah tersebut terdiri atas 40 persen total kuota UNS 5.400 kursi ditambah 200 kursi kosong SNMPTN. dia Di sisi lain, kuota SBMPTN UNS bakal mendapat tambahan sebanyak 200, yang berasal dari kursi kosong kosong jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

Praktis, kini kuota total SBMPTN UNS mencapai 2.360. "Jika dari SBMPTN nanti ada yang tidak daftar ulang, akan dialihkan ke jalur Ujian Masuk Bersama Perguruan Tinggi (UMBPT)," katanya.

Sebagai informasi, sebanyak 19.172 dari 58.662 peminat UNS jalur SBMPTN melakukan ujian di panlok 44 SPMB UNS. Secara rinci disebutkan jumlah tersebut terdiri dari 7.845 pendaftar kelompok Saintek, 8.512 pendaftar kelompok Soshum, dan 2.815 pendaftar kelompok Campuran.

Sebanyak 3.724 di antaranya merupakan pemohon beasiswa Bidikmisi. Utul SBMPTN UNS menggunakan 13 sektor yang melibatkan 49 lokasi, yakni 23 lokasi di kampus UNS, 8 sekolah SMP, dan 18 SMA/SMK di Solo

Universitas Sebelas Maret (UNS) akan mengumumkan hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2014 sesuai dengan jadwal semula yakni 16 Juli mendatang.

Pengumuman hasil SBMPTN akan tetap sesuai jadwal sebelumnya. Bahkan dari panitia pusat telah mengirimkan undangan ke masing-masing panlok terkait rapat penetapan hasil di Jakarta pada 13 Juli besok,” ujar Ketua Panitia Lokal (Panlok) 44 Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Sutarno.

Kendati tengah disibukkan dengan hiruk pikuk Pemilihan Presiden (pilpres) 2014, lanjutnya, tak ada rencana pengunduran terkait pengumuman hasil SBMPTN tersebut.

Sebelumnya, UNS telah mengirimkan hasil analisis data termasuk nilai ujian keterampilan yang telah diikuti oleh peserta. Demikian pula dengan catatan Lembar Jawaban Ujian (LJU) dan prestasi calon mahasiswa.

Sebelumnya, pada 17 Juni yang lalu sebanyak 19.172 peminat UNS jalur SBMPTN mengikuti ujian di panlok 44 SPMB UNS. Jumlah tersebut terdiri atas 7.845 pendaftar kelompok Saintek, 8.512 pendaftar kelompok Soshum, dan 2.815 pendaftar kelompok Campuran. Sementara itu, sebanyak 1.228 orang atau sekitar 6,41 persen peserta tidak hadir dalam ujian tersebut.

0 comments:

Post a Comment